Welcome

Kamis, 12 Januari 2012

Volcano Sushi Meledak di Mulut

detail berita
Volcano Sushi (Foto: foodfancy.posterous)
SAJIAN menu tradisional Jepang memiliki banyak pilihan ragam. Di Restoran Poke Sushi, menu tradisional Jepang yang paling digemari adalah volcano sushi.
Menu sushi bernama volcano ini wajar bila sangat digemari konsumen. Pasalnya saat dikonsumsi, cita rasa dan aromanya akan cukup menggugah selera makan.

"Volcano kita buat dari ikan salmon, crabstick, yang dibalut cheese cream, di dalamnya ada nori yang mengikat ikan salmonnya," jelas Dina Silvana selaku Outlet Manager Poke Sushi pada pembukaan Poke Sushi di Summarecon Mall II, Serpong, Tangerang, Selasa (10/1/2012).

Untuk mendapatkan rasa lebih nikmat saat sushi volcano dikonsumsi, maka dilakukan proses pemanggangan. Proses ini dilakukan terhadap keju selama sekira 10 menit. Hasilnya, keju akan meleleh ketika Anda mengunyahnya. Volcano sushi juga ditambahkan wortel yang akan memberikan kesegaran tersendiri untuk Anda.

Nama volcano diambil lantaran bentuknya yang menjulang ke atas bak gunung merapi. Juga, karena rasanya akan membuat mulut bak mendapatkan ledakan ketika menyantapnya. Berniat mencoba?

0 komentar:

Posting Komentar

 
;